Sabtu, 02 April 2016

Beautiful Banff



Hi Bloggers,

Lagi produktif nulis blog nih. Kali ini pengen berbagi cerita tentang trip ke Banff National Park, Canada. Ada apa kah di Banff National Park Canada? Banyaaak! Ada danau-danau yang cantik sekali seperti Lake Louise dan Moraine Lake. Coba kalian googling 2 nama tersebut, pasti keluar gambarnya bagus-bagus banget.

Banff National Park ini kurang lebih 1,5 jam dari Calgary by Car. Untuk masuk ke Banff, kita harus membayar tiket sebesar $10 di entrance gate nya. Tiket berlaku untuk seharian. Kalo kalian nginep berhari-hari di Banff, kalo gak salah ada tiket terusannya.
So i went to Banff 2 times. Yang pertama pas lagi winter, semua danau nya frozen dan dingin banget. Dan yang terakhir pas last summer.

Memang waktu terbaik untuk visit Banff adalah summer time. Karena kalian akan disajikan pemandangan yang luar biasaaaah. Bagus banget!

1. Moraine Lake




Luar biasa kan karya Tuhan. Indah banget warna airnya yang biru bening dan dikelilingi oleh rocky mountains. Uh breath taking view banget.... Untuk sampai ke tempat saya foto, kita harus mendaki sedikit. Gak lama. 5 menit palingan. Rasa ngos-ngosan terbayar saat sampe ke atas.


2. Lake Louise






Lake Louise ini lokasinya kurang lebih 5 menit dari Moraine Lake. Ukurannya lebih besar daripada Moraine Lake dan warna airnya adalah Turquoise. Cantik banget bikin kita pingin nyemplung. Kita juga bisa sewa canoe disitu. Harga sewa per canoe adalah 35 dollar untuk 5 orang. Not too bad ya....

How to get to Banff National Park?

1. Dari Indonesia :
- Pastinya tiket PP Jakarta-Calgary
Untuk tiket, kadang kamu bisa dapet harga promo sekitar 800 dollar. 

-Dari Calgary kalian bisa sewa mobil atau naik bus Greyhound ke Banff. Kurang lebih 2 jam. Biasanya hotel-hotel di Banff selalu menyediakan shuttle bus untuk menuju ke Moraine Lake dan Lake Louise.

2. Dari Vancouver:
- By flight 
- By Car (RoadTrip) kurang lebih 14 jam Non stop. 
Kalau lagi summer enak untuk road trip karena sunsetnya jam 10 malem. Jadi seharian bisa drive. 
- By Greyhound bus


Ps: hotel-hotel di Banff National Park ini harganya agak mahalllll, kalo mau nginep di Calgary aja karena masih banyak hotel yang harganya terjangkau. Tapi ada juga kok hostel di Banff. Silahkan dicek-cek yaa. 

Happy Travelling, bloggers 



Mengurus Visa Irlandia (Republic of Ireland)



Hii bloggers,

I'm back!!! Setelah berbagi cara mengurus visa Kanada, visa UK, work permit Kanada, sekarang gw mau berbagi info bagaimana mengurus visa Irlandia (Ireland).

Visa ke Irlandia = Gratis !! No fee 😀😀😀

Kayaknya jarang disini yang post tentang Republik Irlandia. Saya mau bagi info tentang membuat visa Irlandia. Perlu diingat:
1. Visa ini untuk masuk ke wilayah Republik Irlandia dengan ibukota DUBLIN dan BUKAN Northern Ireland atau Irlandia Utara dengan ibukota BELFAST.
2. Irlandia tidak termasuk dalam Visa Schengen.

Sering saya liat pertanyaan tentang apakah visa UK bisa digunakan untuk visit ke Dublin? Jawabannya Tidak. UK Visa hanya mencakup wilayah Inggris, Skotlandia, Wales dan Irlandia Utara (Belfast). Oktober lalu saya trip ke UK dan Irlandia tetep harus pake 2 VISA (Kecuali ada pengecualian lain). Dan biasanya, kalau ada visa UK atau US di passport kemungkinan visa Irlandia nya ditolak kecil sekali.

Jadi kalo temen-temen ada yang dalam waktu dekat rencana mau visit UK, coba sekalian aja mampir ke Irlandia karena pemandangan alam Irlandia cantik sekali. Banyak tempat wisata yang harus dikunjungin kayak : Cliff of Moher, Blarney Castle, Rock of Cashel, Dingle Peninsula dan mengunjungi tenpat pembuatan Bir Guinness.

Syarat-syarat untuk membuat Visa Irlandia adalah :

(Semua dalam Bahasa Inggris)
1. Mengisi form aplikasi visa ONLINE silahkan di buka : https://www.dfa.ie/irish-embassy/indonesia/#sthash.YiP8Lvnq.dpuf

2. Pas photo terbaru dan berwarna ukuran passport 2 lembar.

3. Surat keterangan (lengkap dengan full contact detail seperti alamat, no telp, tgl lahir) yang menyatakan :
- Tujuan ke Irlandia
- Berapa lama akan stay di Irlandia
- Akan tinggal dimana
- Berjanji bahwa akan mematuhi segala peraturan selama di Irlandia dan akan meninggalkan Irlandia tepat waktu dan tidak Overstay.
Ps : Jangan lupa di tanda tangani

4. Bukti bookingan akomodasi selama tinggal di Irlandia dan bookingan return flight.

5. Bukti keuangan yang menyatakan kamu punya cukup dana untuk berkunjung ke Irlandia berupa Bank Statement, buku tabungan sejak 6 bulan terakhir (di stamp Bank ya) di websitenya mereka bilang mereka ga terima print out Internet Banking.

Kalau orang lain mensponsori perjalanan kamu ke Irlandia, kamu harus melampirkan Bank Statement sponsor tersebut dan menjelaskan hubungan antara kamu dan si sponsor.

6. Bukti bahwa kamu akan kembali ke negara tempat tinggal kamu. Berupa :
- Surat keterangan kerja kalau kamu karyawan yang menyatakan bahwa kamu adalah karyawan di perusahaan tersebut dan akan pergi liburan, dan juga 3 slip gaji terakhir.
- Surat keterangan mahasiswa kalau kamu masih mahasiswa dari Kampus yang bersangkutan.

7. Surat keterangan menikah bagi yang sudah menikah, KK, Akte lahir.

8. Travel Insurance

9. Previous visa refusals. Jadi kalo pernah ada visa yang ditolak dari negara manapun, dilampirkan juga sebabnya kenapa ditolak.

10. Passport yang masih berlaku dan foto copy full Passport lama (yang udah expired)

Monggo di cek http://www.inis.gov.ie/en/INIS/Pages/Visit%20Tourist

Masa Berlaku visa 3 Bulan dan Lama pengurusan Visa adalah 2-6 minggu tergantung Kedutaan.

Alamat Kedutaan Irlandia di Jakarta :

Embassy of Ireland
World Trade Centre 1
L-14
Jl.Jend. Sudirman kave 29-31
Jakarta 12920
Indonesia
Tel: +62 21 280 94300

Karena saya tinggal di Kanada, jadi saya apply melalui Kedutaan Irlandia yang ada di Ottawa, Kanada. Saya cuma harus bayar 15 dollar atau 150 ribu saja untuk biaya pos untuk kirim dokumen (return). Biaya visa bener-bener GRATIS untuk warga negara Indonesia.

Happy travelling ☺️☺️☺️🇮🇪🇮🇪